SHARE

Ilustrasi

CARAPANDANG.COM - Pandemi sudah menjadi salah satu ciri di tahun 2020 ini. Bagaimana tidak, pandemi ini dimulai sejak awal tahun 2020 dan sampai sekarang, awal tahun 2021 masih menjadi topik hangat di tengah masyarakat.

Pandemi bukan berarti berleha-leha di rumah, banyak sekali kreativitas yang dapat dilakukan, contohnya berjualan online. Semenjak pandemi, pekerjaan banyak dilakukan di rumah. Hal ini membuat banyak orang memutar otaknya untuk menghasilkan uang lewat berjualan online.

Salah satunya seperti Nafisah seorang mahasiswa yang sedang menekuni bisnis online shop, ia menuturkan bahwa media online bisa menjadi salah satu cara untuk mendapatkan uang di tengah pandemi.

“Di zaman teknologi yang canggih  ini saya ingin memanfaatkan media online untuk mencari uang saku agar tidak membebani orangtua,”tuturnya.

Memang benar, banyak sekali manfaat dari berjualan online selain mendapat upah, bisa meningkatkan jiwa berbisnis seseorang. Apalagi di tengah pandemi yang serba sulit ini, media online menjadi alat bantu yang sangat penting.

Tidak heran jika pasar online saat ini sangatlah membludak. Bagaimana tidak, seseorang bisa berjualan jarak jauh tanpa harus bertemu lebih dahulu dengan konsumen. Hal tersebut yang membuat banyak orang berlomba-lomba berjualan online di tengah pandemi ini, selain modalnya yang sedikit pasar yang ditawarkan sangatlah luas. Dalam berbisnis online seorang penjual harus mengembangkan produk  agar bertahan lama di dunia bisnis online ini.

Di tengah pandemi  konsistensi dalam berjualan harus ada inovasi, Inilah tugas penjual untuk memberikan inovasi. Karena membludaknya penjual online, penjual harus bisa membuat sisi menarik jualannya agar konsumen dapat terpikat, seperti yang dilakukan oleh Nafisah.

Dia menuturkan “Saya mencoba untuk membaguskan packaging untuk menarik konsumen, serta memasukkan jualan di market place memudahkan konsumen mendapat gratis ongkir,”.

Inilah inovasi Nafisah dalam berjualan online di tengah pandemi. Nafisah meyakini pemberian packaging yang estetik dapat menarik daya konsumen untuk membeli barangnya.

Memberikan inovasi pada produk jualan adalah salah satu cara untuk bertahan dalam dunia bisnis online. Banyak tips yang bisa dilakukan untuk mempertahankan bisnis online di tengah pandemi seperti yang dikatakan Putri seorang Mahasiswa yang juga terjun ke dunia bisnis online.  “Tips yang saya gunakan biasanya saya selalu memperbarui stok secara bertahap, lalu menjaga komunikasi terbuka dengan pelanggan dan tidak lupa saya selalu menerapkan pikiran yang positif,” ungkap Putri.

Di tengah pandemi strategi dan inovasi dalam berjualan sangat dibutuhkan untuk menguasai pasar apalagi, pasar yang tak nampak seperti pasar online. Strategi yang dapat dilakukan yaitu gunakan media sosial untuk meneliti kebutuhan pasar, foto lah produk semenarik mungkin, perbanyak promosi di media sosial, respon cepat kepada konsumen, strategi tersebut dapat dijadikan acuan untuk memulai  berbisnis online.

Oleh karena itu, di tengah pandemi yang penuh kesulitan ini banyak rakyat menekuni bisnis online tersebut, bagi mereka inilah cara paling jitu untuk mempertahankan keadaan ekonominya. Dengan memanfaatkan  bisnis online penjual maupun pembeli sama-sama saling menguntungkan. [**]

**Oleh: Tri Nur Fadilah
Penulis adalah mahasiswa 
Prodi Pendidikan Agama Islam di Universitas Muhammadiyah Malang


Tags
SHARE